Daerah  

Tim Penyusun RKPDes Kanrung 2025,Terbentuk

SINJAI,PEMBELANEWS.COM –  Guna mendukung penyelenggaraan roda pemerintahan agar berjalan sesuai harapan masyarakat, Pemerintah Desa (Pemdes) Kanrung menggelar rapat Pembentukan Tim Penyusun Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) tahun anggaran 2025, Jumat (28/06/2024) bertempat di aula Kantor Desa Kanrung, Kecmatan Sinjai Tengah,kabupaten Sinjai.

Kepala Desa Kanrung, Muh.Amir Abdullah yang ditemui di ruang kerjanya, Senin (01/07/2024) menjelaskan,  rapat Pembentukan Tim Penyusun Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKP Desa), merupakan agenda rutin tiap tahunnya yang harus dilaksanakan guna memastikan Program atau rencana Pembangunan yang merupakan aspirasi masyarakat.

“Sebaik-baiknya Pembangunan adalah yang direncanakan dan sebaik-baiknya rencana adalah hasil keputusan Bersama,”tandasnya seraya mengharapkan, agar tim penyusun yang terbentuk ini, dapat melaksanakan tugasnya sebagaimana yang diamanahkan  Pasal 36 Permendes Nomor 21 Tahun 2020.

Dalam Musdes tersebut,menurut Sekertaris Desa Kanrung, Bahtiar Hamid, terpilih sebagai Tim Penyusun RKPDes Kanrung Tahun 2025 masing-masing, Ketua: Bakhtiar Hamid, Sekretaris: sumarni, Sebagai  Anggota: Ramli, Jusmin, Muh Tahir, Muh nur, Ihsan, Muh Basir, Bahar, Nurlinda, dan Satrian

Dia menjelaskan, ke-11  tim yang terbentuk  itu punya tugas untuk menyusun rancangan RKPDes dan Daftar usulan RKPDes dengan melalui tahapan seperti, pencermatan dan penyelarasan rencana kegiatan dan pembiayaan pembangunan di Desa;serta melakukan pencermatan ulang RPJM Desa yang telah ditetapkan sebelumnya.

Bahtiar Hamid menambahkan, rapat Musdes pembentukan tim penyusun RKPDes 2025, dirangkai dengan kegiatan rembug stunting dengan menghadirkan,  Camat Sinjai tengah, Andi Syahrul Paesa, Kepala Desa Kanrung, Muh.Amir Abdullah, Unsur BPD Kanrung, unsur Tim PKK Desa Kanrung, Kepala Dusun se Desa Kanrung, Kepala PKM Lappadata, Mardiah,Skm, Kepala Pustu Kanrung,Ketua LPM DesaKanrung,Ketua Karang Taruna Kanrung,Kader Posyandu dan Posbindu Kanrung, Tenaga Ahli Pendamping Desa dan Pendamping Lokal Desa, dan berbagai unsur masyarakat Desa Kanrung.(Pblnews/Man)