SINJAI,PEMBELANEWS.COM – Raih keberkahan di hari Jum’at, Kasat Reskrim Polres Sinjai Iptu Andi Rahmatullah,S.Sos., SE., M.Si., MH, bersama anggotanya menggelar aksi berbagi kebahagiaan dengan membagikan nasi kotak kepada warga prasejahtera dalam kota Sinjai. Jum’at (26/7/2024).
Kegiatan Satuan Reskrim Polres Sinjai mengimplementasikan program Jum’at Berkah Kapolres Sinjai AKBP Harry Azhar Hasry, S.Ik.,MH sebagai bentuk kepedulian terhadap warga yang membutuhkan uluran tangan.
Aksi ini merupakan bagian dari upaya Polri untuk mendekatkan diri kepada masyarakat serta memberikan sentuhan kebaikan di tengah kesibukan sehari-hari.
Dalam kegiatan, Kasat Reskrim Polres Sinjai membagikan nasi kotak kepada warga dibeberapa titik di Jalan Persatuan Raya, seperti tukang ojek, tukang becak, sopir, dan warga pejalan kaki, Setiap nasi kotak diberikan dengan harapan dapat mencerahkan hari para penerima dan membawa keberkahan.
Selain itu, juga membagikan nasi kotak kepada warga didepan kantor Reskrim dan mengunjungi langsung rumah warga diwilayah Sinjai Utara.
Kapolres Sinjai Kapolres Sinjai AKBP Harry Azhar Hasry,S.Ik.,MH melalui Kasat Reskrim Polres Sinjai Iptu Andi Rahmatullah,S.Sos.,SE.,M.Si.,MH mengatakan bahwa aksi berbagi ini tidak hanya sebagai bentuk kepedulian Polisi terhadap masyarakat, tetapi juga menjadi momen yang membentuk keterikatan emosional antara Polisi dan warga.
“Kami ingin hadir ditengah-tengah masyarakat, tidak hanya sebagai penegak hukum, tetapi juga sebagai teman yang peduli,” ujarnya.
Para anggota reskrim dengan senang hati memberikan nasi kotak kepada warga prasejahtera. Kegiatan ini menjadi wujud nyata komitmen polisi untuk bersinergi dengan masyarakat. “Kami berharap kegiatan ini dapat mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat,” tambahnya.
Para penerima nasi kotak pun merespon dengan antusias. Banyak dari mereka yang mengucapkan terima kasih kepada petugas yang telah menyapa mereka dengan hangat. “Ini kejutan yang menyenangkan di pagi Jumat. Terima kasih pak,” ujar seorang penerima sambil tersenyum.
Aksi berbagi nasi kotak pada Jumat Berkah ini juga sekaligus menjadi bentuk edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya kepedulian sosial. Dengan menunjukkan kebaikan yang sederhana, namun penuh makna, Sat Reskrim Polres Sinjai ingin mengajarkan bahwa kepedulian antar sesama merupakan nilai penting yang harus dijaga.
Dengan demikian, aksi berbagi nasi kotak pada Jumat Berkah oleh Sat Reskrim Polres Sinjai tidak hanya sekedar kegiatan sosial, tetapi juga menjadi simbol kepedulian dan kasih sayang dari polisi kepada masyarakat. Melalui kegiatan ini, Polres Sinjai berharap dapat terus menjalin hubungan harmonis dengan masyarakat serta memberikan dampak positif yang nyata di tengah kehidupan bermasyarakat.(Rls/man)